Kampung Nelayan Merah Putih Dikebut, DPRD Tinjau Langsung ke Ketapang

By redaksi 05 Nov 2025, 11:35:58 WIB Saburai
Kampung Nelayan Merah Putih Dikebut, DPRD Tinjau Langsung ke Ketapang

KALIANDA, MFH,-- Upaya pengembangan kawasan pesisir terus digenjot Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan. Hal itu terlihat dari kegiatan peninjauan lapangan terhadap proyek pengembangan Kampung Nelayan Merah Putih di Desa Ketapang, Kecamatan Ketapang, Selasa (04/11/2025).

Kegiatan tersebut melibatkan Kepala Dinas Perikanan, Dwi jatmiko, Kepala Bidang Pemberdayaan Nelayan, Joner Butar Butar, serta sejumlah Anggota DPRD Lampung Selatan, yaitu Widodo dari Fraksi PAN, Fitri Purwanti, S.T.,M.T dari Fraksi Demokrat, dan Sutaji Abdullah dari Fraksi PKB. Camat Ketapang turut hadir mendampingi proses peninjauan.

Dalam sesi diskusi, Fitri Purwanti menegaskan pentingnya pemantauan proyek secara berkala, mengingat terdapat dua titik pembangunan yang harus menjadi prioritas, yaitu di Desa Ketapang dan Bandar Agung, Sragi.

Baca Lainnya :

“Pastikan nanti kawasan ini ramai. Infrastruktur harus menjadi fokus utama, dan inilah pentingnya koordinasi bersama pemerintah desa. Kami ingin mengetahui sejauh apa progresnya, berapa persen pekerjaan, serta kendala yang dihadapi,” ujar Fitri.

Menanggapi hal itu, Kepala Proyek KNMP, Candra, menjelaskan bahwa proses pembangunan masih berjalan sesuai target yang tercantum dalam kontrak.

“Kami dibatasi waktu hingga pertengahan Desember. Harapan kami, semua bisa selesai maksimal di Bulan Desember. Secara teknis tidak ada kendala berarti, hanya cuaca yang kadang menghambat. Namun kami tetap bekerja siang dan malam,” ungkapnya.

"Saat ini terdapat 11 bangunan yang tengah dikerjakan. Sebagian struktur kolong dan dinding sudah mulai terlihat". Tambahnya

Pada kesempatan yang sama, Kepala Bidang Pemberdayaan Nelayan, Joner Butar Butar S.Pi , meminta dukungan penuh dari seluruh pihak demi kelancaran program.

“Melalui peninjauan seperti ini, kita bisa bersama-sama mendorong percepatan dan memberikan motivasi kepada pelaksana,” ujarnya.

Sementara itu, Widodo, Anggota Komisi II DPRD dari Fraksi PAN, berharap proyek ini dapat menjadi model pengembangan ekonomi pesisir di Lampung Selatan.

“Kami ingin Desa Ketapang menjadi barometer bagi desa-desa lain. Dengan sumber daya alam yang luar biasa, koperasi Merah Putih harus mampu mengangkat perekonomian masyarakat pesisir,” tegasnya.

Peninjauan ditutup dengan harapan bahwa pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih dapat selesai tepat waktu dan memberikan manfaat nyata bagi Masyarakat. [MFH Gil]




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment