- Sistem OM SPAN Kementerian Keuangan Alami Kendala
- Kapolres Gelar Ngopi Bareng Kamtibmas (Ngobarmas) di Wilayah Terluar
- Marindo Terima Visitasi ASKOMPSI
- Wakil Bupati Tubaba Nadirsyah Buka Tubaba Art Festival ke-IX Tahun 2025
- Wabup Azwar Hadi Dorong Penguatan SDM Melalui Pelatihan Kader HMI Lamtim
- Wabup Lamtim Ajak ASN Gotong Royong Bersihkan Gedung Pusiban dan Lingkungan Kantor
- Pemkot Metro Dukung Semangat Kebersamaan di Milad ke-113 Muhammadiyah
- Pemkot Metro Gelar Pasar Murah Kecamatan Metro Selatan
- Bupati Dedi Irawan Tinjau Progres Pembangunan RSUD KH. Muhammad Thohir
- Akhir Oktober 2025, Progres Pembangunan Ruas Bumidaya - Terimo Mukti Baru 13,86 %
Kapolda Lampung Sampaikan Bela Sungkawa
Personel Polda dan Masyarakat Gelar Sholat Gaib

BANDAR
LAMPUNG, MFH,-- Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika
menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Afan Kurniawan, pengemudi ojek
online (ojol) asal Lampung yang menjadi korban insiden kendaraan taktis
(rantis) Brimob saat aksi ricuh di depan Gedung DPR RI, Jakarta.
“Atas nama pribadi dan seluruh anggota Polda Lampung,
saya menyampaikan rasa duka cita yang sedalam-dalamnya. Kami memohon maaf
kepada seluruh komunitas ojol di Lampung,” kata Helmy, Jumat (29/8/2025).
Helmy menegaskan, Polri berkomitmen memproses secara
transparan dan objektif terhadap anggota yang diduga terlibat dalam insiden
tersebut.
Baca Lainnya :
- Waspadai Penyakit Cacingan, Pemkot Bakal Cek Kesehatan Bayi dan Balita Serentak0
- Gubernur Mirza Raih Penghargaan sebagai Kepala Daerah Pendukung Gerakan Zakat Indonesia0
- Pemprov Lampung Siap Dukung Sensus Ekonomi 20260
- Kapolda Lepas Tim Bhayangkara Presisi U17 Wakili Lampung di Piala Soeratin0
- DPP Jagat Buana Nusantara Gelar Bakti Sosial Donor Darah 0
“Polri pasti akan memproses secara transparan dan
objektif. Mari beri ruang seluas-luasnya kepada tim untuk bekerja membuat
terang peristiwa ini,” ujarnya.
Selain itu, ia mengimbau masyarakat agar tidak mudah
terprovokasi oleh beredarnya potongan video atau narasi yang berpotensi
menimbulkan kegaduhan.
Sebagai bentuk Solidaritas dan Umat muslim, Kapolda
Lampung bersama PJU serta masyarakat di Lingkungan Polda Lampung menggelar sholat
Gaib di sertai Doa untuk Almarhum Afan Kurniawan
Jalin Komunikasi dengan Komunitas Ojol
Kapolda menambahkan, pihaknya akan terus menjalin
komunikasi dengan berbagai pihak, termasuk komunitas ojol di Lampung, guna
menjaga ketenangan dan kepercayaan publik.
“Mari tetap menjaga
kondusivitas di Lampung, karena ini merupakan tugas kita bersama,” tandas
Kapolda. [MFH/Humas Polda Lampung]









3.jpg)

